Menilik Kecanggihan HP Pavilion 15-P229AX Untuk Gaming

Laptop keluaran HP ini tampil dengan desain yang tak terlalu tipis namun tetap kokoh. Laptop dengan lebar layar 15.6 inchi dengan Full HD beresolusi 1920 x 1080 piksel dan anti-glare ini membuat tampilannya tampak luas dan cocok untuk kebutuhan multimedia dan gaming.
http://jualanlakubanget.blogspot.com/2015/04/menilik-kecanggihan-hp-pavilion-15.html

HP Pavilion 15-P229AX  merupakan laptop gaming dengan prosesor AMD APU A10-5745M Quad Core berbasis Richland. Kelebihan dari APU Richland ini adalah dapat menghemat daya 17% pada posisi idle dan 40% pada saat memainkan video 720p. Dengan kelebihan ini, pengguna dapat menikmati hiburan 3D atau game lebih lama.

Tak hanya itu, komponen     Grafis AMD Radeon R7 M260 yang didalamnya terdapat teknologi Mantle juga memungkinkan pengguna menikmati game yang sudah mendukung teknologi ini. Ada juga teknologi  DirectX 12 yang menjamin dukungan game terbaru yang akan diluncurkan pada waktu mendatang.

Sebagai laptop gaming, HP memberikan fitur BeatsAudio dengan Dual Speaker yang dipasang pada keyboard. Speker ini mampu mengeluarkan suara yang enak dan cukup detil untuk sekelas laptop. Layar besar HP Pavilion 15 ini merupakan solusi bagi mereka yang ingin bermain games dan bekerja multimedia. Untuk bermain games, chip grafis Radeon R7 M260 yang dipasang terbukti mampu menjalankan berbagai game mainstream terbaru dengan spesifikasi menengah.

Meski memiliki keunggulan untuk gaming, laptop HP ini juga tetap bisa digunakan untuk keperluan lainnya seperti menonton film berkualitas HD atau bekerja multimedia. HP membanderolnya dengan harga sekitar Rp 6,3 juta.

Komentar