Ramping dan Bugar Berkat Latihan Kardio

Memiliki tubuh ramping & bugar adalah impian semua wanita. Sayangnya tidak semua wanita terlahir dengan tubuh demikian. Namun bukan berarti Anda tidak dapat berupaya untuk membentuk tubuh impian dengan cara yang sehat. Salah satu cara mudah dan sederhana yang dapat Anda lakukan adalah dengan melakukan olahraga kardio. Latihan kardio (kardiovaskular) adalah salah satu cara untuk memberikan kebugaran pada tubuh sehingga dapat meningkatkan pembakaran lemak tubuh secara keseluruhan.
Latihan Kardio

Olahraga kardio sejatinya dapat dilakukan di waktu luang dan tidak menyita cukup banyak waktu. Beberapa bentuk latihan kardio yang dapat Anda lakukan adalah:

1. Berlari. Olahraga ini adalah latihan kardio yang sedang menjadi tren dan merupakan salah satu olahraga terbaik untuk membakar lemak. Olahraga ini pun terbilang cukup hemat. Jika lokasi Anda dekat dengan tempat yang memiliki lintasan lari, Anda dapat rutin melakukannya di sana. Namun jika Anda termasuk orang yang membutuhkan dorongan, Anda dapat melakukannya di gym. Umumnya tiap gym memiliki instruktur yang dapat membantu mewujudkan tubuh impian Anda.

2. Lompat Tali. Olahraga ini juga adalah latihan kardio yang cukup mudah untuk dilakukan. Lompat tali mampu membuat seluruh tubuh Anda bergerak sehingga lemak dapat terbakar. Dalam penelitian, terbukti bahwa dengan lompat tali dapat membakar kalori hingga 11%.  Agar mendapatkan hasil yang maksimal, Anda bisa melakukan lompat tali selama 30 menit dengan beberapa kali istirahat tiap jeda waktu tertentu.

3. Bersepeda. Olahraga bersepeda merupakan latihan kardio yang juga menjadi favorit bagi banyak orang. Anda bisa bersepeda mengelilingi daerah sekitar rumah Anda, atau bisa juga memanfaatkan car free day. Atau Anda juga dapat memanfaatkan fasilitas sepeda statis yang tersedia di gym.

Yang perlu Anda perhatikan adalah bahwa untuk mendapatkan hasil yang maksimal, Anda harus melakukan latihan-latihan tersebut secara rutin. Tidak hanya tubuh ramping dan bugar yang nantinya akan Anda dapatkan, namun juga jantung dan paru-paru yang sehat dan kuat.  Ingin segera memulai latihan kardio Anda? Berkunjunglah dulu ke bukalapak.com. Di sini tersedia ribuan toko online yang menjual peralatan olahraga yang pasti akan Anda butuhkan. Terus semangat mewujudkan tubuh impian Anda, ya!

Komentar